Contents
Kamuflase (Sinopsis)
Sinopsis Kamuflase
Bella (23 tahun) merupakan mahasiswi yang populer dan mengambil jurusan Ilmu Komunikasi. Dia terkenal karena selera berpakaiannya yang bagus, parasnya yang cantik serta badannya yang benar-benar mirip model. Bella juga memiliki teman yang sama-sama terkenal, diantaranya Clea, (23 tahun), Anne (23 tahun), Zenitha (23 tahun) dan Tari (23 tahun). Mereka semua satu jurusan, bahkan Clea sudah bersama dengan Bella sejak duduk dibangku SMA. Mereka berlima tampak akrab dan dipandang sebagai pertemanan kelas atas.
Semua bermula dari Bella yang mengajak kekasihnya yakni Ansell (28 tahun) untuk staycation. Bella ingin melakukan hubungan seks dengan Ansell karena memang sejak awal berpacaran mereka belum pernah melakukan hal itu. Keduanya setuju dan memilih pergi ke tempat yang telah disepakati. Setelah tiba di sana, Bella mendadak demam karena kelelahan. Ansell merawat Bella dengan baik dan memilih mengantar Bella pulang di hari itu. Meski rencana itu gagal, Bella tetap berterima kasih dan membelikan Ansell sebuah tas keluaran terbaru dari merk yang disukai Ansell. Pada mulanya, Ansell menerima tas tersebut. Setelah dia pulang, Ansell membuang tas itu dan berkata bahwa dia bahkan enggan melihat barang apapun yang dia dapat dari kekasihnya, Bella.
Teman-teman Bella menanyakan apa yang terjadi selama staycation, Bella menjawab tak terjadi apa-apa. Semua orang menghibur Bella lalu topik berganti, Clea bercerita tentang orang yang disukainya yakni Yohan (28 tahun). Yohan sendiri sering mampir ke kampusnya karena pelatih basket mereka berteman baik dengan Yohan dan Clea juga anggota tim basket kampus. Clea terus memuji Yohan dan berkata bahwa Yohan sangat tampan. Akhirnya Clea mengajak temannya itu untuk bertemu dengan Yohan setelah dia berlatih bermain basket.
Setelah pertemuan itu, Clea berinisiatif untuk mengajak Bella double date meskipun status Clea dan Yohan belum resmi berkencan. Keduanya setuju dan tanpa di duga, pertemuan tersebut justru menciptakan suasana canggung antara Ansell dan Yohan. Setelah pulang, keduanya berkata bahwa Ansell dan Yohan dulu sempat ada masalah dan itu membuat mereka tidak pernah berkomunikasi hampir empat tahun lamanya. Meskipun baik Clea dan Bella penasaran dengan apa yang terjadi pada mereka berdua di masa lalu, tapi mereka berdua mengurungkan niatnya.
Suatu hari, Yohan bertanya kepada Clea tentang Bella dan mengatakan bahwa dia minta izin meminta nomor ponselnya Bella karena akan mudah baginya untuk menghubungi Bella jika Clea tidak bisa dihubungi. Clea menyetujui hal itu. Tak lama, Yohan menghubungi Bella dan memperkenalkan diri. Mulanya, Yohan meminta Bella mengantarnya membeli beberapa barang untuk Clea tapi lama kelamaan, mereka berdua justru semakin dekat.
Anne, Zenitha dan Tari juga seringkali memergoki Yohan dan Bella keluar bersama. Hal ini membuat Clea curiga dan mereka membuat grup chat tanpa Bella dan membicarakan kedekatan mereka berdua. Bella mulai curiga tapi dia menepis dan menganggap semua sahabatnya setia.
Merasa sudah dekat, Yohan akhirnya mengatakan bahwa dia tahu sebenarnya Ansell sama sekali tidak menyukai Bella. Bella tidak percaya tapi Yohan bilang dia bisa membuktikannya. Tak berselang lama, Bella dan Ansell terlibat pertengkaran karena Ansell pernah mengingatkan Bella untuk tidak menghubungi Yohan, tapi Bella bersikeras mengatakan bahwa mereka tidak ada apa-apa. Pertengkaran itu membuat Ansell marah dan Bella baru pertama kali melihat Ansell semarah itu.
Anne, Zenitha, Tari dan Clea berencana untuk piknik bersama dan Anne salah kirim informasi. Seharusnya dia kirim di grup chat tanpa Bella, dia malah mengirimnya di grup chat bersama Bella. Tentu Bella curiga dan semakin merasa terpojok, seolah baik teman maupun pacarnya tidak memihak dia.
Ansell dan Bella akhirnya baikan dan berencana piknik bersama. Di hari yang dijanjikan, Ansell mendadak tidak bisa karena ada urusan pekerjaan mendadak dan dia melihat temannya sedang piknik tanpa dirinya. Bella menangis dan terpojok, di saat seperti ini Yohan menawarkan sesuatu. Yohan mengatakan bahwa Bella harus bersamanya, karena teman dan pacarnya justru memiliki pengaruh yang buruk. Bella akhirnya setuju.
Semenjak kesepatakan itu. Yohan dan Bella semakin dekat. Bella juga memutuskan Ansell dan menjauhi teman-temannya. Kedekatan Bella dan Yohan menjadi bahan pembicaraan, hal ini juga menjadi pemicu pertengkarana antara Bella dan teman-temannya. Akhirnya mereka sepakat menjauh.
Kedekatan Yohan dan Bella justru membuat keadaan memburuk. Yohan ternyata tipe laki-laki posesif yang mengatur segalanya, bisa dibilang Yohan adalah laki-laki red flags. Bella semakin terpojok dan seringkali trauma dengan Yohan, tapi di satu sisi dia juga sudah tidak memiliki siapa-siapa lagi.
Melihat hal ini, Tari menghubungi Ansell. Dia berkata bahwa Bella udah ada di titik terparah.
Ansell tampak santai dan bilang kalau itu sudah seharusnya terjadi pada Bella. Tari mengelak dan mengatakan bagaimana kalau semua jadi lebih parah? Bagaimana kalau Ansell malah jadi kayak Bella terus membuat Agnes (18 tahun) sedih? Ansell paham tentang kekhawatiran Tari dan bilang semua bakal baik-baik aja. Ansell juga bilang dia akan menangani ini semua jadi Tari bisa sedikit tenang.
Ansell menghubungo Yohan menanyakan kabar, lalu bertanya bagaimana dia dengan Bella. Yohan bilang Bella sudah mulai ketergantungan dengan dia dan posisi Bella nyaris seperti Agnes kayak dulu. Bella sudah gak punya siapa-siapa selain dirinya, dia sendiri bahkan ga bisa percaya sama orang tua. Ansell bilang kalau Yohan udah diluar batas, Agnes pun tidak akan suka. Yohan bilang dia bakalan terus melakukan sampai dia mengalami apa yang dialami oleh Agnes. Mereka berantem tapi Yohan tetap mau ke pendiriannya.
Ansell bilang ke Tari, kalau Yohan tidak akan berhenti. Tari bilang, dia bakal urus semuanya dengan cara ajak Yohan ketemu Agnes. Ansell termenung lalu ingat dia udah lama ga nengok Agnes karena harus menjalankan rencana ini. Ansell awalnya ngajak Tari ketemu Agnes, tapi Tari bilang kalau dia harus urus Yohan dulu. Dia kenal banget Agnes, Agnes tidak akan mau ada di posisi ini. Ansell setuju.
Tari menghubungi Yohan, keduanya saling menyapa. Tari ngajak Yohan ketemu sama Agnes karena Ansell tidak bisa diajak. Yohan lalu termenung dan sadar udah lama dia gak ketemu Agnes. Yohan mengiyakan ajakan Tari lalu mereka pergi ke tempat Agnes.
Tari dan Yohan pulang, Tari bilang udah lama gak ketemu Agnes. Yohan bilang dia foto makam Agnes dan bilang ini foto pertama yang dia ambil semenjak Agnes meninggal. Tari bilang bahwa dia ingat, Agnes pengen kita bertiga bikin acara ulang tahun dengan kue dari nasi. Yohan juga bilang, dia masih menyimpan pakaian yang mau dikasih ke Agnes waktu itu, dia beli tepat sehari sebelum Agnes meninggal. Tari bilang, bahwa sampai sekarang Agnes hanya ingin keadilan dengan benar dan masih berbaik hati. Dia juga bilang bahwa jika Agnes mengetahui apa yang dilakukan kedua kakaknya, tentu bakal kecewa. Yohan memikirkan kata-kata Tari dan bilang dia bakal diskusi sama Ansell.
Yohan menghubungi Ansell buat diskusi dan ngomongin obrolannya sama Tari. Keduanya sepakat berhenti dan meminta Bella untuk meminta maaf, toh dia udah kehilangan semuanya. Ansell setuju lalu mereka bakal merencanakan rencana kedua sesuai perjanjian awal.
Yohan mengajak Bella jalan-jalan, tapi tidak memberi tahu ke mana. Bella kaget kaget Yohan ngajaknya ke makam, apalagi ternyata itu makam Agnes. Lebih kaget lagi pas Ansell dan Tari ternyata ada. Bella bingung kan, terus Yohan bilang kalau makam yang di depannya itu makam adiknya. Adik Yohan dan Ansell. Mereka adik kakak kandung dan berpisah pas Agnes meninggal. Tari sendiri sahabatnya Agnes cuman beda sekolah, Tari di asrama jadi jarang ketemu. Yohan bilang kalau semua yang terjadi sama Bella, mereka sudah merencanakan. Yohan bilang kalau dia emang mulanya pengen bikin Bella ada di posisi Agnes, tapi Tari mencegah karena dia tau kalau Agnes gak akan pernah mau hal ini terjadi. Jadi, Yohan sebagai kakak tertua pengen Bella minta maaf ke Agnes. Udah itu aja.
Bella marah dan bilang kalau kalian semua gak masuk akal. Bella mengakui dia salah, tapi Agnes kayak gini karena pilihan dan perbuatannya. Dia menanggung akibat karena perbuatannya sendiri. Terus bukan hanya Bella yang terlibat, tapi gengnya juga sama kayak gitu. Bella marah lalu pulang.
Ansell melihat Bella menjauh terus tanya, sekarang mau gimana? Tari komentar bahwa bener kata Agnes kalau Bella bukan orang yang mudah berubah. Yohan bilang kalau kita bakal pakai cara yang telah Agnes siapkan, cara yang akan mereka pakai kalau keadaan sudah gak tertolong. Ansell setuju lalu minta Tari buat bantu melaksanakan rencananya. Tari bilang oke lalu mereka pulang.
Tari menghubungi Ansell dan Yohan lalu minta maaf karena dia justru Ansell sama Yohan bakal dikenal jelek. Ansell menenangkan bahwa ini pilihan dan keputusan mereka berdua, toh gak menyesal. Yohan juga bilang kalau Tari gak ngomong waktu itu, mereka gak akan tau apa yang sebenarnya terjadi. Ansell terus menenangkan Tari yang dibalas sama Yohan kalau Ansell suka sama Tari ya bilang aja. Keduanya mengelak lalu tertawa. Tari juga bilang, dia memiliki rencana baru untuk membalaskan dendam kepada Bella.
Tari menjelaskan, sekedar ‘viral’ pun tidak akan terlalu mengganggu. Dia masih bisa berkarir setelahnya, kita perlu membuat Bella trauma dan mengalami hal yang Agnes rasakan. Tari mengatakan bahwa kita bisa memancing dan mengancam Clea, Anne dan Zenitha untuk ikut bergabung. Kita bisa membuat Bella terkenal dengan menjadikan Bella sebagai model brand pakaiannya dan membuat citra yang bagus, setelah itu kita meminta Clea untuk membuat akun anonim lalu mengungkapkan masalah Bella dan Agnes. Walau Clea ikut merundung Agnes dahulu, tapi Clea dijanjikan akan mendapatkan keringanan. Setelah Bella jatuh, mereka akan memancing orang agar mengenal Agnes. Hal ini agar publik membandingkan Agnes dan Bella lalu semua membela Bella dan ini dilakukan oleh Anne juga Zenitha, agar Bella tidak memiliki teman. Setelah itu, kita biarkan Bella dibandingkan dengan Agnes dalam segala hal. Baru Ansell, Tari dan Yohan muncul jika orang mengenal Bella. Ansell dan Yohan setuju dengan rencana Tari.
Di sisi lain, Bella chat Clea dan menjelaskan semuanya tentang pertemuannya dengan Yohan, Ansell dan Tari. Clea kaget karena Tari udah jadi geng mereka selama dua tahun dan akhirnya mereka bikin grup tanpa Tari. Di sana Bella menjelaskan bahwa Tari berkhianat dan memfitnah mereka soal kematian sahabatnya, Agnes. Anne dan Zenitha terhasud dan berusaha menjauhi Tari.
Bella kemudian mengikuti audisi model yang diadakan oleh brand pakaian Ansell dan terpilih. Hal itu membuat Bella semakin terkenal bahkan dia bisa diundang kemana-mana, dari podcast sampai diajak kolaborasi dengan influencer lain. Sesaat setelah Bella terkenal, terdapat sebuah akun anonim yang membagikan tentang masalah Bella dan Agnes. Akun tersebut mengatakan bahwa Bella pernah merundung Agnes sampai meninggal.
Kejadian tersebut saat mereka masih sekolah SMA. Agnes merupakan siswi pindahan dan dia berteman dengan Bella. Baik Bella maupun Agnes, keduanya terkenal. Lama kelamaan, Agnes yang semakin terkenal. Belum lagi saat Agnes berpacaran dengan Putra, ketua basket di sekolahnya. Melihat hal itu, tentu Bella tidak menyukainya. Dia melakukan sesuatu yang diluar dugaan untuk membalaskan ketidaksukaannya kepada Agnes. Bella tidak menyukai Agnes karena menurutnya, Agnes sudah merebut apa yang Bella miliki dari popularitas, teman sampai orang yang dia suka.
Tak lama, terdapat kabar bahwa Agnes merupakan salah satu pemain video dewasa di bawah umur dan telah melakukan prostitusi. Belum lagi tersebar video sex tape di sekolah yang diyakini itu merupakan Agnes. Walau tidak terlihat wajahnya, tapi orang menyakini itu Agnes karena proposi badannya yang sama. Hal itu membuat Agnes dijauhi dan mendapatkan perundungan. Belum lagi saat terkuak akun yang dipakai Agnes untuk prostitusi. Agnes semakin tertekan karena kesalahan yang tidak pernah dia perbuat sama sekali. Agnes meminta pertolongan kepada Bella. Bukannya pertolongan, Bella malah memanfaatkan Agnes dengan cara meminta Agnes memberikan barang mahal dan jika tidak dituruti, Agnes gak segan akan dibully.
Suatu hari, Bella meminta Agnes untuk mengambil tas yang terjatuh di belakang sekolah. Padahal waktu itu, sedang UAS. Saat Agnes mau ambil, dia dilumuri sampah juga kotoran. Hal itu membuat Agnes kotor dan bau. Dua hari setelah itu, Agnes ditemukan tak bernyawa di kamarnya. Di duga Agnes melakukan bunuh diri tanpa meninggalkan surat atau apapun itu. Orang lain curiga dengan Bella tapi Bella sendiri mengaku dia tidak melakukan apa-apa.
Karena akun anonim tersebut, banyak orang yang merespon. Kebanyakan adalah mereka yang merasakan nasib serupa dengan Agnes, bahkan ada yang sampai trauma. Bella semakin dipojokkan. Belum lagi saat sebuah akun mengunggah foto Agnes. Orang-orang jadi ramai membicarakan Agnes dan berkata bahwa Agnes memang lebih baik dari Bella dari sudut pandang manapun. Nama Agnes semakin diangkat dan Bella terpojok.
Saat itu, Ansell muncul dan memberikan klarifikasi sebagai pemilik brand sekaligus kakaknya Agnes. Ansell mengatakan bahwa dia telah memutuskan kontrak dengan Bella dan sengaja mencari tahu keberaran mengenai akun prostitus Agnes beberapa tahun lalu dengan memacari Ansell. Ansell lalu menemukan bukti bahwa semuanya telah diatur oleh Bella dan justru dia pelaku prostitusi. Ansell sebenarnya tidak peduli, tapi masalahnya adalah dia berpura-pura menjadi Agnes selama beberapa tahun untuk melakukan prostitusi.
Hal itu membuat semua orang yang bekerja sama dengan Bella memutuskan kontrak. Brand milik Ansell sendiri membuat campaign berupa mengangkat kembali pakaian yang satu selera dengan Agnes. Beberapa orang mengikuti hal ini dan membuat Agnes semakin terangkat dan Bella terpojok.
Belum usia, Yohan beserta Tari juga mengklarifikasi dan berkata bahwa perundungan tersebut benar. Yohan mengatakan dia punya saksi bernama Clea. Clea sendiri terpaksa mengikuti perintah Bella karena takut dijauhi. Belum lagi Anne dan Zenitha mengaku bahwa mereka sengaja mengekspos Agnes dan menjauhi Bella.
Bella marah dan dia bertanya kepada Ansell, Yohan dan Tari tentang sampai mana mereka akan berbuat hal ini? Yohan bilang, dia akan berhenti jika Bella meminta maaf kepada Agnes. Bella enggan meminta maaf, lalu Ansell meminta ganti rugi atas apa yang terjadi pada brandnya. Tidak hanya Ansell, banyak yang meminta ganti rugi kepada Bella.
Hal ini membuat Bella dan keluarganya harus mengganti rugi sampai uang mereka tinggal sedikit, belum lagi karena kejadian ini membuat Bella enggan keluar rumah dan selalu histeris jika bertemu dengan orang atau mendengar kata Agnes. Orang tua Bella sempat meminta maaf dan minta Ansell juga Yohan berhenti. Tapi mereka menolak dan berkata bahwa itu harga yang harus dibayar oleh Bella.
Keadaan mereda, orang melupakan Bella tapi Agnes semakin terkenal meskipun meninggal. Ansell sendiri mendonasikan uangnya untuk diberikan kepada yang membutuhkan atas nama Agnes. Mereka bertiga juga seringkali membagi makanan kepada orang yang ditemui di pinggir jalan. Tak lama, mereka mendengar kabar bahwa Bella mulai bekerja di toko milik keluarganya. Keluarga Bella sendiri tidak mengizinkan dia kerja diluar karena seringkali Bella histeris jika teringat masalah Agnes.
Ketiganya datang ke makam Agnes. Yohan mengatakan bahwa meskipun dia tidak mendapatkan permintaa maaf dari Bella, setidaknya Bella sudah mendapatkan balasan yang menurut mereka setimpal. Hubungan keluarganya juga membaik. Ansel berkata bahwa mereka selalu memesan tiga porsi makanan tiap perayaan ulang tahun Agnes dan memesan kue, karena itu permintaan terakhir yang belum dikabulkan. Tari berkata bahwa Agnes akan menjadi sahabat terbaiknya sampai hari ini.
Selesai.