Try new experience
with our app

INSTALL

Contents

KLAKLIK 

Thriller

Sutradara (Sinopsis)

Seorang pria ditemukan tak bernyawa di pinggir jalan. Namun, polisi dibuat bingung dengan tidak adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, hanya kulit yang ditumbuhi kutil di beberapa bagian badan, serta kuku yang menghitam, dan kulit yang berwarna kemerahan mendekati gelap pada beberapa tempat. Namun, dapat dipastikan lebam itu bukan memar yang didapat dari tindak kekerasan, karena bentuknya yang lebih lebar dan tipis. Dari kartu identitas yang ditemukan di saku celana korban, diketahui pria itu bernama Indra, berusia tiga puluh lima tahun dan bekerja di pabrik pupuk. Hasil penyelidikan lapangan juga menemukan, jika korban merupakan suami teladan dari seorang wanita berusia tiga puluh empat tahun yang gila harta tetapi setia, hingga tidak pernah meninggalkan sang suami walaupun sudah jatuh miskin. Namun, di lingkungan kerja, korban dikenal sebagai pribadi menyebalkan, arogan, dan curang soal keuangan. Apakah yang menjadi penyebab kematian Indra? Apakah ada konspirasi dari kematian laki-laki malang itu?

Share