Try new experience
with our app

INSTALL

KLAKLIK 

Drama

Beauty Is A Privilege

Wida Diniarti mendapati suaminya berselingkuh di kantor. Saat ditanya alasan, suaminya bilang Wida tidak bisa mengurus diri. Selingkuhannya cantik dan wangi, berbeda dengan Wida yang hampir setiap hari selalu bau bawang dan jarang sekali berpenampilan menarik. Wida tidak tahan lagi diremehkan. Apalagi suaminya secara terang-terangan membawa selingkuhan ke rumah, tak malu dengan kedua anaknya. Akhirnya dia memutuskan untuk bercerai. Pontang-panting, Wida mencari pekerjaan untuk tetap melanjutkan hidup dan membiayai kedua anaknya. Muda dan good looking selalu menjadi syarat yang tak bisa Wida penuhi. Sampai akhirnya dia bertemu dengan Anya, temannya semasa SMA. Dia menawari Wida untuk bekerja di salonnya, dengan syarat Wida harus belajar dandan. Begitu bekerja di salon Anya, Wida menjadi sangat akrab dengan berbagai skincare dan kosmetik. Iseng-iseng dia membuat channel untuk memberikan berbagai tutorial mengenai kecantikan. Yang tak disangka, channelnya yang diberi nama Beauty is Privilege meledak. Wida menjadi begitu terkenal sebagai youtuber fashion dan kecantikan. Namun, Wida merasa ada yang kosong di dalam dirinya meski telah mencapai kesuksesan. Satu ketika, dirinya juga dihadapkan dengan dilema karena dua lelaki memperebutkannya. Irfan, seorang mantan kekasih yang membantu channelnya terkenal, serta seorang lelaki shaleh yang dengannya Wida merasa bisa berubah menjadi wanita yang lebih baik; Dimas. Pun dengan mantan suami yang tak tahu malu minta rujuk.

Share